Jumat, 02 November 2012

Hujan

Sore itu hujan lebat membasahi Jakarta, Robert termenung diantara jutaan rintik hujan. Ia kembali membayangkan apa yang terjadi semalam saat ia tiba-tiba menangis saat melihat langit-langit kamarnya yang kusam. Ia seperti mengalami krisis kepercayaan diri berlebih yang mengakibatkan ia menjadi pemurung dan lebih banyak mendengarkan band-band Post-Rock. Menjadi anti sosial bukanlah hal yang diharapkan oleh seoang Robert yang biasanya menjadi sosok periang. Namun ia menemukan suatu titik dimana belum pernah ia temui sebelumnya, ketenangan.

Robert sendiri menjadi sering terdiam belakangan ini. Post-Rock sepertinya banyak berpengaruh dalam hidupnya yang semakin hari semakin berantakan. Pelan -pelan ia mulai berubah menjadi sosok anak baik dan sedikit periang dan nampak sedikit membosankan. Efek dari musik tenang yang baru ia dengarkan seakan menjadi sugesti termutakhir untuk dirinya.

Robert tak lagi menjadi sosok "Si Gembira Hati" kemuraman dan ketenangan menjadi bagian dari hari-harinya selama seminggu ini. Ia seakan menjadi orang lain dan anehnya ia menikmatinya peran barunya secara konstan. Banyak orang menyebutnya sebagai sosok "pemilik kepribadian ganda" melekat kepadanya dan sepertinya dia tak peduli dengan semua stigma tersebut.

Saat hujan mulai reda, Ia melihat ke langit yang masih agak kelabu dan tersenyum lepas. Sepertinya ia mulai menemukan hidup barunya yang bersih tanpa cela. Dan semoga ia sembuh dari segala dilemanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar